Bupati Ardito Wijaya Menghadiri dan Membuka Secara Resmi Musyawarah Kerja Cabang (Muskercab) II Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Lampung.

Oplus_0

LAMPUNG TENGAH – (Komalanews.com) – Bupati Ardito Wijaya menghadiri dan membuka secara resmi Musyawarah Kerja Cabang (Muskercab) II Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Lampung Tengah di Pondok Pesantren Nurul Qodiri Lempuyang Bandar, Way Pengubuan. Sabtu (12/7/2025).

Bupati Ardito Wijaya menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada PCNU yang telah berkontribusi besar dalam membangun dan turut serta berbenah bersama untuk Kabupaten Lampung Tengah menjadi lebih baik.

“Terima kasih kepada seluruh jajaran pengurus PCNU yang telah bekerja keras, bersama-sama dengan pemerintah daerah, untuk menjadikan Kabupaten Lampung Tengah lebih baik,” ungkap Bupati Ardito.

Pada kesempatan itu, Bupati Ardito Wijaya juga mengajak seluruh peserta Muskercab untuk menggali lebih dalam sejarah perjuangan Nahdlatul Ulama (NU), yang sejak awal berdiri hingga kini selalu berkomitmen dalam memperjuangkan kepentingan umat, bangsa, dan negara.

Lebih lanjut, Bupati Ardito Wijaya menekankan pentingnya Muskercab sebagai momentum evaluasi terhadap program-program kerja yang telah dijalankan, sekaligus merancang kembali langkah-langkah yang lebih efektif untuk menjawab permasalahan yang ada di masyarakat.

“Muskercab adalah waktu yang tepat untuk mengevaluasi apa yang telah kita capai, dan merancang program-program yang lebih relevan dan tepat sasaran agar bisa lebih bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Ardito.

Di akhir sambutannya, Bupati Ardito Wijaya berharap agar hasil dari Muskercab ini mampu menghasilkan program kerja yang benar-benar dapat menjawab permasalahan yang ada di Kabupaten Lampung Tengah dan membawa manfaat besar bagi seluruh lapisan masyarakat.

“Saya berharap, hasil dari musyawarah kerja ini bisa menjadi acuan dalam merancang program yang lebih tepat sasaran dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat,” harapnya. (Tim-Red)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *